1 / 3
2 / 3
3 / 3

motor listrik ansor, motor ansor probolinggo
Keterangan Gambar : Ketua PC GP Ansor Kabupaten Probolinggo H. Misbahul Munir, SH menerima Kunci motor listrik


ansorkabprobolinggo.or.id - Pada hari minggu, 27/02/22 bertempat di halaman kantor PC NU Kabupaten Probolinggo, PT PLN Persero membagikan sebanyak 34 unit Motor Listrik kepada Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Probolinggo yang tersebar masing2 PAC wilayah kerja Ansor Probolinggo. 

Kegiatan ini dalam rangka PLN Peduli yang mana dari kegiatan itu memberikan Motor Listrik kepada GP Ansor dan Fatayat di wilayah kerja Kabupaten Probolinggo.

Dalam sambutan Ketua Pengurus Cabang (PC) Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Probolinggo Kiai Abdul Hamid. Menyampaikan, Trimakasih atas kehadiran dan oleh - olehnya dari Direktur utama PLN Persero dan Bapak H. Faisol Reza  komisi VI DPR RI, semoga oleh2nya bermanfaat dan barokah untuk sahabat - sahabat Ansor Kabupaten Probolinggo untuk oprasional organisasi. 

Sementara Bapak Direktur Utama PLN Persero Bapak Darmawan Prasojo menyampaikan. Motor listrik ini untuk menunjang kegiatan  Ansor Kabupaten Probolinggo dimana ini hasil dari jakmas DPR RI, Lebih lanjut bapak Darmo menjelaskan ada filosofi dari motor listrik ini dimana motor ini tanpa kenalpot, dari ini maknanya adalah motor ini dingin sama seperti NU dingin menyejukkan, kira2 seperti itu lah NU yang saya tahu selalu mendinginkan yang hangat. Semoga motor listrik ini menjadikan motor gerakan untuk Ansor Kabupaten Probolinggo dan dari motor listrik ini semoga bisa menghijaukan bumi seperti yang hadir pada siang hari ini semuanya berpakaian hijau. jelas Bapak Darmawan kepada hadirin.

suhu nasional hangat maka yg bikin adem adalah NU.

Beliau berharap "apapun rintangannya, NU harus kuat menghadapinya dan Iapun mengungkapkan hatinya bergetar ketika menyanyikan lagu indonesia raya dan yalal wathon karena ayahnya juga NU".

Dalam kesempatan lain H. Faisol Riza yang menjabat sebagai Ketua Komisi VI DPR RI merekomendasikan kepada Ansor Kabupaten Probolinggo Agar Bapak Darwaman untuk diusulkan kepada Ketum Gus Yaqut beliau dijadikan Anggota Kehormatan Ansor. Harap Gus Riza.

Dia juga tidak luput untuk mendukung dan mendoakan agar PLN mampu mengatasi persoalan yang ada dan semakin mendunia. (Abdul Jalal, Fery Zakin)

Lebih baru Lebih lama